Jumat, Januari 23, 2009

Ada Sheikh Lagi di Liga Inggris?


Liverpool - Manchester City langsung menjadi klub terkaya di Inggris begitu dipegang orang kaya dari Timur Tengah. Beredar kabar bahwa akan ada sheikh lain yang masuk ke Liga Inggris, tepatnya ke Anfield.

Adalah situs Daily Telegraph yang mengangkat isu tersebut, Kamis (22/1/2009), menyusul adanya laporan bahwa pihak Liverpool baru saja memulai diskusi dengan sebuah keluarga kaya raya asal Kuwait.

Disebutkan bahwa pembicaraan tahap awal itu dilakukan direktur keuangan Liverpool, Phillip Nash, dengan Rafed Al Kharafi, yang adalah keponakan orang terkaya nomor 48 di dunia, Nasser Al Kharafi.

Angka awal yang muncul untuk akuisisi klub elit Inggris itu adalah 600 juta poundsterling, atau sekitar Rp 9,3 triliun. Investasi sebesar itu dipastikan sangat mendukung keuangan The Reds yang sedang dalam proses membangun stadion baru di Stanley Park, untuk menggantikan Anfield nan legendaris itu.

Potensi penjualan Liverpool cukup sering diberitakan sejak musim lalu. Duet pemilik, Tom Hicks dan George Gillet, diyakini lebih siap melepasnya kepada investor yang tepat, menyusul jadwal renegosiasi mereka atas pinjaman 350 juta pounds yang mereka gelontorkan saat membeli The Kop pada Februari 2007.

Adapun Nasser Al Kharafi adalah konglomerat Kuwait yang memiliki usaha di berbagai bidang, dari konstruksi, perbankan, katering dan pariwisata. Kekayaan keluarga Al Kharafi ditaksir mencapai sembilan miliar pounds, atau kira-kira Rp 140 triliun.

Sebenarnya Liverpool sempat bernegosiasi dengan Al Kharafi tahun lalu, tapi deal tidak terjadi. Sang Sheikh juga sempat diincar Newcastle United sebelum pemiliknya, Mike Ashley, memutuskan tak jadi menjual klub tersebut pada akhir tahun lalu.(beritabola)

0 komentar:

About This Blog

Lorem Ipsum

  © Blogger templates Newspaper III by Ourblogtemplates.com 2008

Back to TOP